Pemerintah Desa

MAMAN SUPRIATMAN, S.Pd.
Kepala Desa Tanjungsari
Assalamu’alaikum wr. wb.
Kami sampaikan selamat datang di situs web Desa Tanjungsari. Kami senang Anda sudah berkunjung, semoga melalui situs web ini kami dapat memberikan segala informasi yang aktual dan terperbarui langsung dari Desa kami. Situs web ini merupakan salah satu wujud dari komitmen Pemerintah Desa Tanjungsari, pada pentingnya komunikasi dan transparansi publik.
Kami berharap, partisipasi publik pada pembangunan Desa akan meningkat seiring dengan peningkatan kepercayaan kepada Pemerintahan serta seluruh program pembangunan yang telah disusun bersama.
Situs web ini adalah bagian dari Sistem Informasi Desa yang mulai diimplementasikan di Desa kami pada tahun 2018. Selain media komunikasi publik berupa situs web ini, diharapkan kedepannya pelayanan administrasi kependudukan dan pengelolaan administrasi pemerintahan di Desa akan berbasis Teknologi Informasi dan Terintegrasi dengan Pemerintah Kab. Ciamis.
Wassalamu’alaikum wr. wb.
Visi & Misi Kepala Desa Tanjungsari
Visi:
Terwujudnya masyarakat Desa Tanjungsari yang Agamis, Mandiri, Sejahtera dengan mengedepankan partisipasi masyarakat dalam pembangunan
Misi:
- Mendorong kehidupan masyarakat dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari berdasarkan nilai dan norma agama
- Melakukan reformasi sistem kinerja aparatur pemerintah Desa guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat
- Menyelenggarakan pemerintahan yang bersih, terbebas dari korupsi dan bentuk lainnya
- Meningkatkan fasilitas kesejahteraan umum
- Mengembangkan potensi ekonomi Desa dengan membangun jaringan usaha berkelanjutan
- Meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam perekonomian sesuai dengan potensi yang dimiliki
- Menguatkan peran Lembaga keluarga dalam pembinaan dan pengendalian sosial
- Meningkatkan kualitas generasi muda yang berdaya saing tinggi dalam persaingan global
- Optimalisasi Pendapatan Asli Desa (PAD) untuk pembangunan berskala Desa
- Menumbuhkembangkan pembangunan dengan tidak menitikberatkan / membebankan pada masyarakat
- Perwujudan Desa wisata demi meningkatkan ekonomi masyarakat dalam upaya peningkatan ekonomi masyarakat menuju Desa mandiri
Perangkat Desa

SARIP HIDAYAT
Sekretaris Desa

JAJANG MIFTAH P, S.Pd.
Kepala Urusan TU & Umum

IRPAN HIDAYAT, S.H.
Kepala Urusan Perencanaan

CANDRA R.O.S, S.H.
Kepala Urusan Keuangan

HARUN HENDARSAH
Kepala Seksi Pemerintahan

MUMU MUHAEMIN, S.EI
Kepala Seksi Kesejahteraan

ELIS RAHMAWATI
Kepala Seksi Pelayanan

DUDIN
Kepala Dusun Cikalagen

CECENG
Kepala Dusun Citulang

ASEP BADRUZAMAN
Kepala Dusun Cukanguncal

ASEP SAEPUL UYUN
Kepala Dusun Sukawening